Pada tanggal 4 November 2013, sekolah SMA N 1 indralaya
utara mengadakan kegiatan Pawai memperingat 1 Muharam 1435H . Kegiatan ini
bertujuan untuk membentuk jiwa Islam yang saling menghargai perbedaan. OSIS mengundang 13 sekolah yang ada di
Indralaya Pusat dan Indralaya Utara. Pawai ini bermula di lapangan Universitas
Sriwijaya dan diakhiri di lapangan SMAN 1 Indralaya Utara dan yang tidak kalah
meriahnya acara ini di sambut dengan marching band SMAN 1 indralaya utara.
Saya sempat mewawancarai siswa SMPN 1 INDRALAYA UTARA “FERDY ANSYAH”
.menurutnya “acara ini cukup membuatku kelelahan
karena perjalanan yg cukup jauh, dan saya sangat antusias dalam mengikuti pawai
ini, tetapi yang lebih membuat aku semangat adalah ketika sampai digerbang
sekolah kami disambut dengan meriah melalu Marching Band.
Saya juga bertanya pada ferdy lomba apa saja yang mereka ikuti? “lomba yang kami ikuti hanya Nasyid. Alhamdullilah kami mendapatkan juara 3” ujar mereka.
Selain nasyid kami juga melakukan bazar
shadaqoh, ada juga lomba tari, lomba mading 3D, dan musikalisasi puisi. Setelah itu selesai makan siang, panitia membacakan nomor yang mendapatkan
doorprize dari panitia yaitu berupa makanan-makanan kecil, alat-alat sholat,
dan lain-lain. Yang mendapatkan doorprize kebanyakan dari siswa SMAN 1 Indralaya
Utara. Karena sekolah-sekolah lain sudah banyak yg pulang.
Karena ini acara pertama buat OSIS tahun pelajaran 2013/2014 tentunya kami
merasa gugup. Untungnya acara kemarin berjalan dengan lancar.